Syarat dan Ketentuan Garansi
- Mohon dipastikan terlebih dahulu dinding tidak ada bercak, tidak berjamur, tidak lembab, cat tidak menggelembung atau mengelotok dan bertekstur halus dan rata
- Harap lakukan tes dinding dengan cara memasang 1 roll tanpa potongan, untuk memastikan kualitas dinding.
- Jika kualitas dinding tidak layak untuk dipasang Wallpaper tetapi tetap dipaksakan untuk dipasang wallpaper, maka segala resiko yang timbul pada hasil pemasangan bukan tanggung jawab kami dan Garansi Resmi tidak berlaku.
- Apabila Wallpaper yang dipasang sudah ada potongan saat melakukan tes dinding, maka Garansi Resmi tidak berlaku.
- Jika Wallpaper langsung dipasang keseluruhan dan tidak melakukan tes dinding, maka segala resiko (bercak, pemasangan tidak benar, dll) diluar tanggung jawab kami.
- Segala macam kerusakan yang timbul saat pemasangan sendiri (bukan menggunakan tukang pasang kami), diluar tanggung jawab kami sebagai penyedia Garansi
- Apabila terdapat cacat produksi bukan cacat karena pengiriman, segera infokan ke kami dengan menyertakan video dan foto saat unboxing. Jika tidak menyertakan video dan foto, maka kami tidak dapat memberikan Garansi Resmi.
- Komplain maksimal 2×24 jam setelah pesanan diterima.